Iklan Template

terkini

Polres SBT Gelar Doa Bersama

Redaksi
Selasa 14 2020, Januari 14, 2020 WIB Last Updated 2020-01-14T10:47:09Z
Kapolre SBT AKBP Adolof Bormasa



BULA - Polres Seram Bagian Timur menggelar doa bersama dalam di halaman Mapolres SBT, selasa (14/1). Doa bersama yang digelar tersebut dalam rangka cipta kondisi kamtibmas yang aman di kabupaten seram bagian timur.

Doa bersama yang digelar polres SBT itu, dilakukan secara bersama dengan TNI dan seluruh ASN lingkup pemerintah kabupaten seram bagian timur.

Dalam sambutannya, Kapolres SBT AKBP Adolof Bormasa mengatakan, menyikapi eskalasi Politik yang berkembang di Kabupaten SBT, maka akan ada gesekan-gesekan dan pasti satu dengan  yang lain bersenggolan.


Bormasa juga mengungkapkan, pihaknya mengajak Ketua MUI Provinsi Maluku untuk datang memberikan pencerahan atau Tausiyah masyarakat SBT, bahwa walaupun berbeda Pilihan tetapi tidak boleh merusak tatanan telah terjaga sebelumnya.

" menanggapi konstalasi politik tahun 2020 ini, polres SBT kemudian meresponnya dengan pendekatan-pendekatan kekeluargaan, walaupun beda pilihan kita tetap menjaga kekeluargaan yang telah lama dijabina oleh para tetua-tetua terdahulu," ujar Bormasa.



Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda, TNI-POLRI, seluruh pimpinan OPD, anggota DPRD SBT ,ketua MUI Provinsi Maluku, mantan bupati SBT Abdullah Vanant, Mantan Anggota DPR RI Rohani Vanant serta siswa-siswi SMA se-Kota Bula.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres SBT Gelar Doa Bersama

Terkini

Topik Populer

Iklan Template